Kamis, 22 Maret 2012

Laporan Praktek Kerja Industrsi Usaha Budidaya Unggas Pedaging


LAPORAN
PRAKTEK KERJA INDUSTRI
USAHA BUDIDAYA UNGGAS PEDAGING
( AYAM BROILER )















DI SUSUN OLEH :

ABDUL ASRI SAPUTRA
XI ² ( PETERNAKAN )
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI I PETERNAKAN
KECAMATAN MENDO BARAT
BANGKA BELITUNG
TAHUN AJARAN 2009 / 2010
Laporan Yang Berjudul


Usaha Budidaya Unggas Pedaging
( Ayam Broiler )

Telah di Pertahankan di Dewan Penguji


Pada tanggal 11 Desember 2009
Penguji




HARIYANTO, S.ST



LEMBAR PENGESAHAN
PRAKTEK KERJA INDUSTRI

Satuan Pendidikan                  : Sekolah Menengah Kejuruan
Program Keahlian                   : Budidaya Ternak Unggas
Mata Uji/Paket Keahlian         : Budidaya Unggas Pedaging
Nama Peserta                          : Abdul Asri Saputra

JUDUL PRAKTEK KERJA INDUSTRI

BUDIDAYA UNGGAS PEDAGING
BOBOT HIDUP 1,5 – 1,6 Kg
 



                                                                                                              

Menyetujui

Mendo Barat, 10 November 2009
            Du/Di Pemberi Order                                                  Peserta Uji


           
ADHON                                                         ABDUL ASRI SAPUTRA


Mengetahui,

Kepala SMK N I Mendo Barat                                  Guru Pembimbing



            EKO RIANTO, SP.                                        CEPA SUPRIATNA, A.Md




KATA PENGANTAR

Assalamualaikum wr. wb.
            Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas ridho dan berkat-Nya yang telah memberikan penulis/penyusun nikmat keselamatan sehingga kami dapat menyelesaikan tugas ini dengan baik/benar. Tugas ini penulis laksanakan di Perusahaan Bapak Agustomi yang berlokasi di Desa Petaling Kecamatan Mendo Barat, yang dapat penulis laksanakan sesuai dengan keahlian yang dimiliki.
            Penyusunan laporan ini dibuat demi persyaratan selesainya PRAKRIN. Laporan ini disesuaikan dengan apa yang penulis kerjakan di lapangan. Atas selesainya laporan ini penyusun mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada:
1.      Kedua orang tua yang telah mendukung penulis dalam melaksanakan prakrin ini
2.      Bapak Eko Rianto, SP selaku Kepala Sekolah SMK N I Mendo Barat
3.      Bapak Eko Purnomo, S.Pt. selaku ketua Jurusan Peternakan
4.      Ibu Sri Gustina, S.Pt. selaku Guru Pembimbing
5.      Teman-teman seperjuangan dan semua pihak yang tidak disebutkan satu per satu
Dalam penyusunan laporan ini penyusun menyadari bahwa masih banyak kekurangannya, oleh karena itu, penulis/penyusun mengharapkan bimbingan dari semua pihak yang sifatnya membangun.
Semoga laporan ini bermanfaat bagi siswa pada umumnya dan terutama bagi kelanjutan studi penulis/penyusun, Amin…………..
Wassalamualaikum wr.wb.

                                                                        Mendo Barat,       November 2009
                                                                                        Penyusun








DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN.................................................................................... i
KATA PENGANTAR............................................................................................ ii
DAFTAR ISI............................................................................................................ iii

BAB I PENDAHULUAN....................................................................................... 1
  1. LATAR BELAKANG.................................................................................. 1
  2. TUJUAN....................................................................................................... 1

BAB II MATERI DAN METODE........................................................................ 3
A.    WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN.............................................. 3
B.     MATERI........................................................................................................ 3
C.     METODE...................................................................................................... 4
1.      PROSES PENGERJAAN....................................................................... 4

BAB III TEMUAN.................................................................................................. 6
A.    FAKTOR PENGHAMBAT.......................................................................... 6
B.     FAKTOR PENDUKUNG............................................................................ 6
C.     MANFAAT YANG DIRASAKAN............................................................. 6

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN............................................................... 7
A.    KESIMPULAN............................................................................................. 7
B.     SARAN......................................................................................................... 7

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN









BAB I
PENDAHULUAN

A.    LATAR BELAKANG
Propinsi Kepulauan Bangka Belitung adalah daerah tropis dan pulau yang potensi alamnya yang luas dan memberi prospek untuk mendirikan suatu usaha, salah satunya di bidang peternakan Ayam Broiler. Pertumbuhan penduduk pulau Bangka semakin meningkat dari tahun ke tahun, oleh sebab itu usaha peternakan Ayam Broiler dibutuhkan karena kebutuhan akan daging ayam gunanya memenuhi kebutuhan protein hewani.
Tingginya minat masyarakat untuk mengkonsumsi daging ayam sangat berpengaruh terhadap permintaan daging ayam di pasar. Sebagai calon peternak yang handal, siswa ditantang untuk menghadapi berbagai permasalahan dalam pemeliharaan Ayam Broiler. Dengan dibekali ilmu pengetahuan sekolah serta pengalaman pada Praktek Kerja Lapangan (PKL) sebelumnya para siswa teliti dalam mengelola dan mengatasi permasalahan yang timbul dalam usaha agribisnis Ayam Broiler tersebut, baik dalam pemeliharaan maupun pemasarannya. Namun setiap usaha peternak harus mampu memenuhi akan kebutuhan konsumen, baik kualitas maupun kuantitasnya.

B.     TUJUAN
Tujuan dalam pemeliharaan Ayam Broiler ini adalah sebagai berikut:
1.      Meningkatkan kemampuan siswa dan menerapkan teori yang diperoleh
2.      Menambah pengetahuan dan pengalaman
3.      Meningkatkan nilai gizi masyarakat, khususnya Bangka Belitung dalam usaha peningkatan protein hewani
4.      Menciptakan lapangan kerja


Ada beberapa keunggulan daripada Ayam Broiler, yaitu:
1.      Daging ayam relatif murah
2.      Daging ayam mempunyai rasa yang dapat diterima semua golongan masyarakat dan semua umur
3.      Daging ayam cukup mudah diolah menjadi produk olahan yang bernilai tinggi, mudah disimpan, dan mudah dikonsumsi
4.      Pertumbuhan sangat cepat sehingga dapat memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat
5.      Kotoran dapat digunakan sebagai pupuk kandang siap pakai, selain itu bulunya juga bisa dimanfaatkan sebagai hasil kerajinan tangan.































BAB II
MATERI DAN METODE

A.    Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Waktu pelaksanaan Praktek Kerja Industri ini dilakukan di kelas XI (sebelas) dari mulai tanggal 20 September 2010 sampai dengan 17 Desember 2010.
Tempat pelaksanaan Praktek Kerja Industri ini di Perusahaan Bapak Muksinun di Desa Petaling Kecamatan Mendo Barat.

B.     Materi
a.       Peralatan
NO
NAMA ALAT
SATUAN
SPESIFIKASI
JUMLAH
1
Kandang
Unit
Panggung
1
2
Tempat pakan
Buah
Manual
24
3
Tempat minum
Buah
Manual
28
4
Sikat
Buah
Ijuk
1
5
Sekop
Buah
-
1
6
Timbangan
Buah
Kap 50 Kg
1
7
Cangkul
Buah
-
1
8
Lampu
Buah
-
4
9
Rak panen
Buah
Plastik
6
10
Penampung air
Buah
Kap 200 liter
2
11
Bak
Buah
Kap 40 liter
1
12
Brooder
Unit
Seng
1

b.      Bahan
NO
NAMA ALAT
SATUAN
SPESIFIKASI
JUMLAH
1
Doc
Ekor
Umur
500
2
Pakan
Karung
Br 11 dan Bp 12
30
3
Obat/vitamin
Bungkus
-
5
4
Sekam
Karung
Kering
4
5
Kapur
Karung
Kering
1
6
Gula pasir
Kg
-
1
7
Batu Bara
Karung
­-
4








C.    Metode
1.      Proses Pengerjaan
1.1. Pemeliharaan Ayam Broiler
a.       Persiapan kandang
Persiapan kandang sebelum Doc datang sangat perlu dilakukan oleh peternak yang meliputi:
1.      Pembersihan kandang
2.      Penyemprotan kandang
3.      Pengapuran
4.      Pengistirahatan kandang
b.      Pembersihan kandang
Sebelum dilakukan penyemprotan kandang ada beberapa hal yang harus dilakukan, yaitu:
1.      Pembersihan kandang
2.      Membuang kotoran yang melekat di lantai
c.       Penyemprotan kandang
Penyemprotan dilakukan dengan menggunakan rodalon. Penyemprotan dilakukan dengan kapasitas empat tutup botol rodalon untuk satu botol sprayer kapasitas 15 liter. Setelah itu kita melakukan pengapuran dengan menggunakan kapur tohor. Adapun bagian yang harus dikapur yaitu lantai, dinding, dan tiang.
d.      Pengistirahatan kandang
Kandang dibiarkan selama tujuh hari (satu minggu) setelah dikapur, sebelum Doc datang. Pengistirahatan kandang adalah kegiatan terakhir dalam persiapan kandang, karena pengistirahatan kandang ini bertujuan agar bakteri yang di kandang mati.
e.       Persiapan sebelum Doc datang
1.      Memasang brodingring
2.      Pemasangan tirai
3.      Mengisi sekam/serbuk di lantai
4.      Memasang tempat pakan dan minum
5.      Menyiapkan air gula
6.      Menyalakan pemanas sebelum Doc tiba
f.       Menangani Doc datang
1.      Menghitung jumlah Doc
2.      Memberi air gula supaya menghilangkan stress saat dalam perjalanan
g.      Vaksinasi
Vaksinasi yaitu program pencegahan penyakit. Vaksin yang digunakan adalah  IB (Infeksi Bronchitis). IB dilakukan dengan cara tetes mata, pencampuran, dan pengocokan. Adapun proses vaksinasi tersebut yaitu:
1.      Campurkan satu botol vaksin ke dalam botol yang berisi cairan pelarut atau air
2.      Kocokkan campuran tersebut sampai campuran tersebut homogen
3.      Vaksin siap pakai
4.      Beri satu tetes vaksin untuk satu ekor anak ayam (Doc)

1.2.   Memelihara Ayam Broiler
a.       Proses pemeliharaan
1.      Pagi hari
2.      Siang hari
3.      Sore hari
b.      Mencatat/recording
Data-data yang dicatat meliputi jumlah ayam masuk, strain ayam, tanggal tetes, jumlah mortalitas, jumlah pakan dan jenis penggunaan, jumlah vitamin/obat yang dihabiskan.














BAB III
TEMUAN

Keterlaksanaan (faktor pendukung dan faktor penghambat)
A.    Faktor Penghambat
1.      Jauhnya lokasi pemasaran
2.      Tidak seseminya tempat pakan dan minum sesuai umur ayam
3.      Sebagian karyawan lain, masuk ke kandang lain
4.      Kurangnya pemanas, sehingga suhu di dalam kandang tidak terpenuhi

B.     Faktor Pendukung
1.      Bisa menyerap tenaga kerja dengan dibangunnya usaha peternakan Ayam Broiler
2.      Jauh dari rumah penduduk
3.      Saat pemanenan mudah karena mobil mudah masuk ke lokasi

C.    Manfaat yang Dirasakan
1.      Meningkatkan nilai gizi masyarakat
2.      Mengurangi angka pengangguran
3.      Menambah ilmu pengetahuan di lapangan















BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN

A.    Kesimpulan
1.      Sebelum melakukan usaha peternakan Ayam Broiler sebaiknya peternak harus melakukan persiapan yang matang
2.      Untuk mengatasi naik turunnya harga, peternak harus memiliki kepandaian dan kejelian untuk memantau situasi pasar
3.      Mengidentifikasi penyakit sangat perlu dilakukan agar mempermudah dalam pengobatan
4.      Perubahan suhu yang tidak menentu sangat mempengaruhi ayam

B.     Saran
Untuk mencapai keberhasilan dalam pemeliharaan Ayam Broiler, sebaiknya peternak lebih memperhatikan faktor manajemen areal peternak agar terhindar dari penyakit.
Penulis juga menyarankan bahwa pelaksanaan prakrin harus diimbangi dengan ilmu pengetahuan yang ada dan teknik manajemen pemeliharaan Ayam Broiler
















LAMPIRAN

Catatan saat doc datang
Tanggal Tetas
Jenis Doc
Jumlah
500 ekor
Berat Doc
37 gram
P.T Pembibit
Strain/ayan
27 Juli 2009
Pedaging
10% resiko transportasi
gram
P.T. Vista Agung Kencana



Jenis pakan yang digunakan
Jenis Pakan
Analisis Kandungan Nutrisi
Bahan yang Digunakan
Penggunaan
Br 11
Protein 21,5 – 23,5%
Kadar air max 13%
Lemak min 5,0%
Serat max 5,0%
Abu max 7,0%
Calcium min 0,9%
Phospor min 0,6%
M.E 3000 – 3100 Kcal/kg
Jagung, dedak, tepung ikan, bungkil kelapa, tepung daging, tepung tulang, pecahan gandum, bungkil kacang tanah, tepung daun, carola, calcium phosphate, vitamin tracmineral, antioksidan, antibiotic, coccidiosfat
Umur 1 hari sampai 21 hari
Bp 12
Kalori 3020-3120/kg
Kadar air max 13,0%
Protein 22,0-23,0%
Lemak min 5,0%
Serat max 5,0%
Abu max 7,0%
Calcium min 0,9%
Phospor min 0,6%
Jagung, dedak, tepung ikan, bungkil kelapa, tepung daging, tepung tulang, pecahan gandum, bungkil kacang tanah, tepung daun, carola, calcium phosphate, vitamin tracmineral, antioksidan, antibiotic, zinc bacitracin, coccidiosfat, furazolidon
Umur 21 hari sampai panen











Analisa Agribisnis
1.      Pengeluaran
a.       Biaya tetap
Sewa kandang            : Rp. 0
Sewa peralatan           : Rp. 0
Alat-alat kesehatan    : Rp. 0
Brodeer                      : Rp. 0
b.      Biaya tidak tetap
Doc                            : Rp. 5200 x 500         = Rp. 2.600.000
Pakan                         : Rp. 275.500 x 30      = Rp. 8.250.000
 Batu Bara                  : Rp. 50.000 x 4          = Rp.    200.000
Kapur                         : Rp. 30.000 x 1          = Rp.      30.000
Obat-obatan               : Rp. 20.000 x 5          = Rp.    100.000
Desinfektan                : Rp. 40.000 x 1          = Rp.      40.000
Vaksin IB                   : Rp. 33.000 x 1          = Rp.     33.000
Lain-lain                     : Rp. 50.000                = Rp.     50.000
                                               Total                = Rp. 11.303.000
2.      Pendapatan
Mortalitas             = 10   x 100%  = 2%
                                   500
Penjualan ayam   = 498 x Rp. 16.000 x 1,9 = Rp. 15.139.200

3.      Keuntungan
Keuntungan         = Pendapatan – Pengeluaran
                             = Rp. 15.139.200 – 11.303.000
                             = Rp. 3.836.200

R/c Ratio              = Total Pendapatan                 =  Rp. 15.139.200       =  1,3
                                Total Pengeluaran                    Rp. 11.303.000

FCR                                             = Pakan yang dihabiskan        =  4.480   = 1,5
                                                        Jumlah berat badan ayam         966,5


Bobot jual ayam rata-rata = Bobot seluruh ayam dijual   = 966,5  = 1,9 Kg
                                                             Jumlah ayam dijual              498 

 

B/C Rasio                         B/C >  = Total Keuntungan               = 3.836.200   = 0,33
                                                         Total Pengeluaran                  11.303.000


BEP (Break Even Point)              = Biaya Pengeluaran               = 11.303.000 = 11.695
                                                        Berat total ayam                           966,5


Umur rata-rata                             
                                                     33 x 190 =  6. 270
                                                     34 x 210 =  7. 140
                                                     35 x 98   =  3. 430
                                                             498     16.840

                                                                        16.840  = 33,81 hari
                                                                           498